SAMBUTAN

Selamat datang di website Perumda Tirta Bolango. Semoga dengan hadirnya website ini kami dapat memberikan informasi yang dibutuhkan masyarakat. Kami akan terus berupaya meningkatkan Pelayanan kami menjadi Lebih Baik lagi. Lebih Proaktif, Tanggap, Berkualitas dan Kontinuitas.

Jabatan itu amanah, ketika diberi kesempatan, insya Allah akan saya lakukan sebaik mungkin. Jika diambil kembali, saya bersyukur pernah diberi kesempatan, sehingga saya lebih mengenal kapasitas diri. Selalu Positif Thinking pada setiap kejadian. Insya Allah saya akan menjadi seorang yang amanah.

Yusar Laya, SE.
Direktur Utama

VISI

Menjadikan PDAM sebagai perusahaan professional yang menjadi kebanggaan masyarakan dan pemerintah daerah.

MISI

  • Pencapaian pelayanan yang memuaskan konsumen
  • Optimalisasi pendapatan
  • Pengelolaan manajemen perusahaan yang efektif dan efisien
  • Kepemimpinan yang sehat dan berwibawa

SEJARAH PENDIRIAN

Badan Pengelola Air Minum (BPAM) Kabupaten Bone Bolango diserahkan oleh PDAM Kabupaten Gorontalo pada tanggal 1 Januari 2004, BPAM Kabupaten Bone Bolango dibentuk berdasarkan Keputusan Bupati Bone Bolango Nomor 220 Tahun 2004 tanggal 9 Agustus 2004 serta berdasarkan Keputusan Bupati Bone Bolango Nomor 221 Tahun 2004 tanggal 9 Agustus 2004 Kepala BPAM Bone Bolango dirangkap oleh Kepala Dinas Pekerjaan Umum Bone Bolango. BPAM Kabupaten Bone Bolango saat itu berkedudukan di Kecamatan Kabila yang mempunyai 2 Kantor Unit yakni BPAM Unit Tapa dan BPAM Unit Bilungala.

Tepat pada tanggal 31 Desember 2010 Kepala BPAM sudah tidak di rangkap oleh Kepala Dinas Pekerjaan Umum karena pada tanggal tersebut Kepala BPAM resmi dilantik oleh Bupati Bone Bolango dengan Surat Keputusan Bupati Bone Bolango Nomor 113/KEP/BUP.BB/124/2010 tentang Pemberhentian Kepala Dinas Pekerjaan Umum Selaku Kepala Badan Pengelola Air Minum Kabupaten Bone Bolango dan Pengangkatan Kepala Badan Pengelola Air Minum Kabupaten Bone Bolango atas nama YUSAR LAYA, SE. Berkat usaha dan kerja keras semua pihak pada tanggal 8 Agustus Tahun 2011 BPAM Bone Bolago RESMI beralih status dari Badan Pengelola Air Minum (BPAM) ke Perusahaan Daerah Air Minum (PDAM) sesuai Perda Nomor 11 Tahun 2011. PDAM mempunyai 1 (satu) Kantor Pusat, 9 (sembilan) Kantor Unit.